Rabu, 30 Desember 2015

Ungkapan Senja

Keindahan Senja Di Pantai


Semilir angin menerpa raga
Membelai rambut menutupi mata..
Kesejukannya membuat lupa rasa dahaga
Seiring hari yang menjelang senja..

Kulihat anak-anak kecil bergulingan di pasir

Sambil bergumul dengan percikan-percikan air..
Dan juga kepiting yang ikut terseret mampir
Semua kenangan ini telah tersimpan dan terukir..

Senyum dan canda selalu terpancar

Duka dan sedih hatikupun terasa memudar..
Telah terbawa ombak dan terdampar
Pecah dihantam ombak yang hinggar binggar..

Begitu indah menikmati indahnya senja di pantai

Disaat sang suryapun mulai santai..
Tak begitu panas menyengat dengan tatapan lunglai
Keemasan, membias dilautan yang damai.